Pemkab Kuningan Siapkan 110 Titik PJU Menyambut Pemudik Lebaran di Perbatasan
KUNINGAN – Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan, melalui Dinas Perhubungan, melakukan perbaikan dan penambahan sarana penerangan jalan umum (PJU) di setiap perbatasan untuk menyambut masuknya pemudik lebaran ke kampung halamannya.
Hal ini dijelaskan Kepala Bidang Prasana dan Perparkiran Dishub Kuningan, Muhammad Khadafi Mufti, saat dikonfirmasi wartawan di kantornya, Selasa (02/04/2024).
Khadafi menjelaskan, pemasangan titik-titik PJU baru di setiap perbatasan ini meliputi, kawasan jalur perbatasan utara di wilayah Tugu Ikan Sampora, perbatasan timur di Kecamatan Cibingbin dan Cimahi, selatan di Kecamatan Cipasung, dan barat di Kecamatan Mandirancan.
“Kita juga mencadangkan 100 unit lampu untuk antisipasi adanya lampu yang mati dan untuk perbaikan,” katanya.
Selain itu, pihaknya juga sudah menonaktifkan sejumlah titik PJU yang dipandang tidak perlu, untuk dipasang kembali di titik-titik yang membutuhkan.
“Terkait personel petugas, kita punya 17 orang sekali shift, 3 unit kendaraan crane, 2 unit mobil pembetulan dan kendaraan reaksi cepat yang bisa segera bekerja saat dibutuhkan,” papar Khadafi.
Membantu bidang lalu lintas pada momentum Liburan Hari Raya Idul Fitri ini, Bidang Prasarana dan Perparkiran Dishub Kuningan juga sudah melakukan penataan dan penertiban kantong-kantong parkir, sehingga bisa mengantisipasi kemacetan yang biasa terjadi.
Pihaknya mengucapkan selamat datang kepada para pemudik asal Kuningan yang pulang ke kampung halaman di momentum Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah ini.
“Semoga, dalam suasana khidmat Idul Fitri 1445 Hijriyah ini kita diberikan keberkahan dan kemenangan bersama keluarga tercinta,” ungkapnya. (Nars)