Home / Pemerintahan / ‎Bupati Kuningan Akan Lantik Penjabat Sekda Baru pada Apel Pagi Senin

‎Bupati Kuningan Akan Lantik Penjabat Sekda Baru pada Apel Pagi Senin

KUNINGANBupati Kuningan akan melantik Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) baru pada apel pagi hari Senin, 25 Agustus 2025. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini akan dilangsungkan di Halaman Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Kuningan, yang berlokasi di Komplek Kuningan Islamic Center (KIC).‎‎

Acara ini dijadwalkan dimulai pada pukul 07.00 WIB, bersamaan dengan apel pagi rutin.

Seluruh pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kuningan, mulai dari Asisten Sekretaris Daerah, Staf Ahli Bupati, Kepala Perangkat Daerah, hingga Kepala Bagian di lingkup Sekretariat Daerah, diundang untuk menghadiri prosesi penting ini.‎‎

Surat undangan resmi dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kuningan menegaskan bahwa kehadiran para pejabat adalah wajib.

Mereka diminta mengenakan pakaian dinas yang berlaku pada hari tersebut.

‎‎Pelantikan Pj Sekda merupakan langkah penting untuk memastikan kelancaran roda pemerintahan daerah. Penjabat yang baru akan mengemban tugas-tugas strategis hingga terpilihnya pejabat definitif.‎‎

Sebagai informasi, santer dikabarkan bahwa posisi Penjabat Sekretaris Daerah yang akan dilantik adalah Wahyu Hidayah, yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Kuningan. Namun informasi ini belum terkonfirmasi dari pihak pemerintah daerah Kabupaten Kuningan.(Nars)

Tag:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *